Senin, 22 April 2013

(Puisi) LAUTAN INTRIK BERSELIMUT KORUPSI oleh Elisa Koraag






http://sin.stb.s-msn.com/i/40/7AE125AA945D6037779D4475F7AA45.jpg
Bergulung ombak masalah di LAUTAN  intrik

Kambing hitam menjadi target politik

Silang pendapat bukan  lagi ungkapan  demokrasi

Tapi sekedar  wacana  kelicikan  BERSELIMUT aksi



Gagap teknologi bukan lagi kendala

 Kebodohan disengaja MENYELIMUTI hati

Digulirkan, ditendang bagai bola

ke LAUTAN  ego tanpa bakti



Saat pesta rakyat, tanah lapang menjadi LAUTAN manusia

janji surga diteriakan, slogan omong kosong didengungkan

peluh dan air mata tumpah tersia-sia

jabatan didapat, kepentingan khalayak terlupakan



Menagih, berharap agar pejabat menepati janji

Bagai mengasinkan air  LAUT

Takkan tawar disulingi anggaran hasil korupsi

Karena dosa sudah MENYELIMUTI nurani

Kreo, 22 April 2013
Terinspirasi tema PEDAS Galeri Puisi
Laut dan Selimut 



1 komentar:

indies mengatakan...

Semakin mengalirkan inspirasi bun,sekaligus tempat berkaca diri. salam literasi:)

Posting Komentar

PEDAS BLOG:



Berisi berbagai informasi pengetahuan umum dan sastra, buku karya para penulis anggota grup PEDAS. Serta kegiatan Grup Pedas-Penulis dan Sastra.

Sekaligus sebagai media informasi PEDAS PUBLISHING. Sebagai penerbit Indi yang menerima naskah-naskah untuk diterbitkan sesuai keinginan si penulis. Dan buku-buku terbitan PEDAS PUBLISHING dapat diperoleh dengan sistem Print On Demand (POD). Lini penerbitan sudah mulai beroperasi. Ditandai dengan penerbitan buku antologi 135 Puisi Romantis: Cinta Dalam Empat Dimensi

 
Design by alisakit | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Cap Kaki Tiga Setia Manfaat